-->

[CPP / C++] Cara Membuat Form Login Serta Menampilkan Tanggal Dan Waktu Saat Ini


Kali ini saya akan bagikan catatan kuliah nih, yaitu program menggunakan bahasa C++  / CPP di mana program yang akan saya buat kali akan menampilkan form login dan juga menampilkan tanggal serta waktu pada sistem saat ini. Seperti pada umum nya teman-teman ketahui di dalam form login pasti yang paling sering di minta adalah untuk memasukan username dan juga password.

Nah pada program yang saya buat kali ini ketika mulai di jalankan akan di minta untuk memasukan username serta password ketika username dan password benar maka program akan dapat mengakses tanggal dan waktu sistem pada saat ini serta menampilkan keterangan bahwa login berhasil dan akan di tampilkan pada layar, namun jika username dan password salah maka akan menampilkan keterangan kesalahan pada layar.

Oke langsung saja teman-teman berikut adalah source code / codingan nya :
   #include <iostream>
   #include <conio.h>
   #include <time.h>

   using namespace std;
   int main () {
 string username;
 string password;
 char x;
 
 cout<<"FORM LOGIN..\n";
 string user = "rio";
 string pass = "12345";
 
 cout<<"Masukan Username : ";
 cin>>username;
 cout<<"Masukan Password : ";
 x =_getch();
 
 while(x!=13){
  password.push_back(x);
  cout<<'*';
  x =_getch();
 }
 cout<<endl;
 
 if(username==user&&password==pass){
  
        cout<<"==============================\n";
  cout<<"\nBerhasil Login !!"<<endl;
        time_t now = time(NULL);
        tm* timePtr = localtime(&now);
        cout << "Tanggal    : " <<(timePtr->tm_mday)<<"/"<< (timePtr->tm_mon)+1 <<"/"<< (timePtr->tm_year)+1900<< endl;
        cout << "Waktu      : " << (timePtr->tm_hour)<<":"<< (timePtr->tm_min)<<":"<< (timePtr->tm_sec) << endl;
  
 }
 else {
  cout<<"\nUsername atau Password Salah!"<<endl;
 }
   getch();
}
Output :
Output Program C++ Form Login Dan Tanggal Serta Waktu

Untuk Username : rio Password : 12345 untuk mengganti dapat teman-teman ganti dengan mencari nya pada codingan di atas sesuka tema-teman.

Mungkin cukup sekian info kali ini mudah-mudahan berguna dan bermanfaat harapan saya teman-teman bisa mengembangkan nya lagi dengan kreatiftas yang teman-teman miliki, sampai bertemu kembali di tulisan saya berikut nya. Dan jangan lupa comment and share ke teman-teman kalian jika postingan ini bermanfaat Terimakasih..

1 Response to "[CPP / C++] Cara Membuat Form Login Serta Menampilkan Tanggal Dan Waktu Saat Ini"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel